Jejak Garut - Gugusan Pantai Nan Menawan

Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia dianugrahi dengan wisata pantai yang menakjubkan. Gugusan ribuan pulau dengan total panjang garis pantai hingga 95.181 km (sumber:wikipedia) menjadikan Indonesia sebagai negara kedua dengan garis pantai terpanjang di dunia setelah Kanada.

Kali ini saya berkesempatan untuk ekplorasi gugusan pantai di daerah Garut Selatan, mungkin belum banyak yang mengetahui bahwa Garut memiliki objek wisata pantai selain objek wisata yang sudah lebih dulu terkenal seperti gunung, curug, telaga bahkan candi. Yang menjadikan Garut sebagai salah satu tujuan wisata yang memiliki beraneka macam pilihan wisata sehingga anda tidak perlu bingung jika berkunjung ke Garut.

Perjalanan menuju pantai di selatan Garut memerlukan waktu 4 jam dari pusat kota Garut, dengan akses jalan sudah beraspal melewati daerah perbukitan sebelum akhirnya tiba di daerah pantai sehingga perjalanan menuju kesana memiliki banyak kelokan. Anda akan disuguhkan pemandangan berupa gugusan pegunungan yang terlihat cukup jelas seperti Gn. Cikuray dan Gn.Papandayan. Pantai di Garut masih tergolong bersih dan  memiliki pasir  halus dengan deburan ombak yang menjadikan salah satu tujuan yang layak untuk dikunjungi. Berikut beberapa lokasi pantai yang dapat anda coba untuk destinasi liburan anda dan keluarga.

1.         Pantai Santolo
Pantai Santolo - Garut
View dari salah satu penginapan di Pantai Santolo - Garut
Pantai yang terletak di wilayak Pameungpeuk ini dapat anda nikmati dengan membayar tarif masuk Rp.3000 per orang. Halusnya pasir pantai disertai dengan deburan ombak menjadikan pantai ini menjadi salah satu objek wisata pantai favorit di Garut. Selain menikmati keindahan pantai pengunjung juga dapat menikmati permainan air seperti banana boat dengan membayar Rp.30.000/orang. 

2.         Pantai Sayang Heulang
Pantai Sayang Heulang - Garut
Rumput Laut pinggir Pantai Sayang Heulang
Tidak jauh dari Pantai Santolo terdapat pantai Sayang Heulang, sama seperti Pantai Santolo pengunjung akan dikenakan tarif masuk sebesar Rp.3000/orang. Pantai Sayang Heulang memiliki dataran yang sedikit tertutupi air laut dengan banyak ditumbuhi rumput laut, dan ombak pantai yang jauh dari bibir pantai. Sehingga anda dapat bermain air tanpa takut terbawa ombak besar. 

3.         Pantai Cijeruk Indah

Pasir Hitam Pantai Cijeruk Indah - Garut
Pantai Cijeruk Indah letaknya cukup jauh dari Pantai Sayang Heulang, memiliki dataran pasir halus berwarna hitam dengan aliran air yang mengalir disekitar pantai. Pantai berpasir hitam luas sebagai rumah kepiting pantai, dan dapat ditemukan beberapa nelayan yang sedang menjala ikan.

Biaya akomodasi seperti penginapan di Pantai Santolo dan Sayang Heulang berkisar mulai dari Rp.100.000/malam hingga Rp.500.000/malam tergantung dari jenis dan type kamar. Untuk biaya makan sendiri berkisar mulai dari Rp.15.000/porsi untuk sepiring nasi goreng. Jadi dapat dipastikan tidak terlalu merogoh kocek anda terlalu dalam, happy trip and keep clean everywhere you are J

No comments:

Post a Comment