Pahlawan Devisa Macau

Satu hal menarik ketika berkunjung ke Macau adalah kasino, begitu banyak jumlah kasino di kota ini berdiri megah menghiasi sudut kota dengan bangunan menjulang tinggi serta ikonik hingga menjadi daya tarik bagi para pelancong yang berkunjung ke kota tersebut. Sebut saja nama kasino besar yang mungkin sudah tidak asing lagi seperti The Venetian, Grand Lisboa, MGM Grand Casino berdiri tegak di Macau.


Grand Lisboa Casino
Untuk menarik para pengunjung datang ke kasino, para pemilik kasino memiliki cara tersendiri dengan menyediakan free shuttle bus yang akan mengantar langsung sampai depan lobby, sehingga pelancong yang hendak berkunjung ke kasino di Macau tidak perlu repot naik turun angkutan umum. Selain menghemat biaya transportasi juga tidak akan repot tersasar khususnya bagi para penggendong ransel alias para backpacker seperti saya :).

Umumnya kasino yang terdapat di Macau tidak hanya sebagai tempat berjudi tetapi sekaligus menjadi sebuah 'one stop living' menggabungkan perpaduan antara kasino, hotel, restoran, tempat belanja dan tempat hiburan mulai dari hiburan keluarga hingga liburan malam semua ada. Jadi jika anda berkunjung ke Macau tidak perlu ke banyak tempat untuk berjudi, menginap hingga menghabiskan uang ketika menang berjudi. 

Cara beberapa kasino untuk menjaga agar pengunjung betah dan berlama-lama menaruh uangnya di ladang judi mereka adalah dengan menyediakan hiburan gratis seperti hal nya di kasino Grand Lisboa. Diantara banyaknya meja judi disalah satu sisi ruangan terdapat panggung hiburan dengan ukuran 4 x 5 meter dan tinggi sekitar 1 meter. Tepat di depan panggung terdapat mini bar dengan beberapa orang bartender meracik minuman. Didukung perlengkapan pendukung dan pencahayaan yang cukup mumpuni untuk ukuran panggung kecil seperti ini.

Ketika tirai merah dibuka para penonton akan disuguhi dengan tarian yang ditampilkan oleh para penari bisa dibilang hampir telanjang karena hanya berbalut busana minim seadanya menari meliuk liuk seperti menggoda para penonton. Setiap 15 menit panggung akan berganti penari dengan beraneka macam konsep tari yang tidak biasa mulai dari tarian bergaya Eropa hingga Timur Tengah pun ada. Sepertinya hal ini digunakan pihak kasino untuk menghilangkan penat ketika para penjudi sudah kalah dalam bertaruh agar hilang sesaat pusing mereka.

Selain hiburan kasino Grand Lisboa juga menyediakan semacam makan dan minuman ringan gratis, pengunjung bebas mengambil makanan seperti moci khas Tiongkok dan minuman ringan seperti air mineral, teh, kopi hingga susu pun ada dan semua disediakan secara cuma-cuma alias gratis. Dominasi pakaian hitam para pelayan yang kebanyakan wanita dan beberapa wanita paruh baya hilir mudik dengan membawa nampan dan meja kecil dorong di sela meja judi menawarkan berbagai makanan dan minuman kepada para pengunjung yang kebanyakan sedang bertaruh di meja judi.

Melihat makanan dan minuman lenggak lenggok menari seperti minta di untuk cicipi, saya pun tidak menyiakannya. Nampan para pelayan yang berisi makanan mendekat mengarah saya dan disambut dengan cepat oleh tangan saya yang sepertinya sudah tidak sabar mencoba makanan dan minuman tersebut. Mengunyah dengan gaya elegan bah tamu kelas VIP sebuah kasino kelas atas saya habiskan makanan dengan hanya sekali suap ditambah setengguk teh hangat. Sampah kertas sisa makanan karena bingung mau dibuang dimana akhirnya saya buang ke nampan pelayan, ternyata betapa terkejutnya saya ketika pelayan wanita tersebut melihat muka saya sambil berkata 'Oalahhhhhh Massss Masss.....!!8%$#@' dengan nada kesal. Rupanya banyak pahlawan devisa yang bekerja di Macau sebagai pelayan kasino.

No comments:

Post a Comment